Peluang Usaha Aksesoris Wanita. Dunia wanita tidak terlepas dari segala macam aksesoris tubuh untuk mempercantik dan menambah percaya diri . Biasanya bisnis Aksesoris mempunyai product utama mulai dari kalung,cicin,gelang,bros, anting . Oleh karena itu usaha aksesoris wanita banyak yang menggelutinya . Tentunya ada yang masih exist dan ada juga yang sudah gulung tikar . Di antara para pengusaha dan pebisnis yang exist memiliki strategi dan kiat – kita khusus supaya bisa tetap mendulang untung dalam bisnis aksesoris wanita ini . Berikut kiat – kita dari pebisnis aksesoris wanita ini :
1. Berikan Konsultasi Gratis
Kiat ini menjadi andalan bagi Dandy Theodores Sorey , salah satu pemilik Za’Bijoux . Sudah 10 tahun menekuni dunia bisnis aksesoris wanita dengan merek Za’Bijoux. Kini mampu menembus pasar manca negara seperti yunani dan swiss . Saat ini sudah memiliki 4 outlet dengan omset 70-100 jt / bulan . Agar produknya memiliki ciri khas yg diminati konsumen dandy dan rekannya memadukan unsur budaya eropa dan budaya timur . Dalam menghadapi persaingan dandy selalu berusaha meningkatkan service dengan pemberian konsultasi gratis mengenai keserasian busana dan aksesoris . Dan desain Za’Bijoux selalu up to date / diperbaharui 3 bulan sekali .
2. Berikan diskon hingga 20% untuk pelanggan baru
Tips ini dilakukan oleh Enno Aksyamala pemilik rumah kalung . Jalur pemasaran enno melalui jalur online dan rajin mengikuti bazar dan pameran seperti : inacraft , icra, indocraft, mutumanikam, women international club dll. Bagi pembeli yang pertama kali membeli produk aksesorisnya di beri penawaran menarik yaitu dengan pemebrian diskon 10 -20% tanpa batasan minimal pembelian .
3. Fokus Menyasar Kalangan Middle Up
Ini adalah strategy bisnis yang dilakukan Gariela Christine , Pemilik christe Jewelry . Dengan fokus di segmen pasar mengah ke atas maka gaby harus membikin product yang esklusif dan tak jarang dia juga menerima product yang sifatnya customized. Kualitas bahan sangat diperhatikan , misalkan untuk handmate batu alam maka dia mengambil batu alam langsung dari garut,pacitan dan sukabumi . Karena kepuasan konsumen adalah nomor satu. Strategy pemasarannya adalah promosi jalur online via facebook dan Multiplty .
4. Desain yang selalu up to date
Kiat ini dilakulan oleh Renny A Bani , desainer aksesoris dan sekaligus pemilik A & R Jewellery . Dalam persaingan usaha aksesori wanita dia menonjolkan kemampuan mendesain dan membuat batu alam menjadi aksesoris yang cantik dan glamour . Keahlian ini tentunya mempuntuhkan tenaga kerja yg berkualitas . Untuk mendapat itu bisa dilakukan dengan outsourcing ke pengrajin2 daerah . Cukup dibuatkan master desain dan biasanya mereka sudah mampu membuat karena pengrajin daerah kebanyakan mempunyai kemampuan yg sudah turun temurun . Untuk upah tentunya tidak terlalu tinggi dibanding pengrajin di kota2 besar.
5. Atasi persaingan dengan Model Aksesoris yang tidak pasaran .
Tips ini dilakukan oleh Fiya Trissia , pemilik Accessoris by Fiya Trissia . Untuk memenangkan persaingan pelaku usaha ini harus kreatif membuat desain baru dan berani membuat sesuatu yang berbeda dari yang ada. Agar konsumen tidak jenuh . Selain itu buatlah model yang bisa masuk / cocok di semua usia dengan desain yang abadi .
Informasi Lebih Lanjut mengenai TIPS Sukses Usaha Aksesoris Wanita ini , bisa menghubungi :
Za’Bijoux Jakarta
Margo City lt 1 unit 32A – DepoK , Mall of Indonesia Lt 1 – JAKUT, La Plaza lt 1 unit 12 JAKUT , Supermall Karawaci lt dasar – Tangerang .
RUMAH KALUNG
Jl.Lantana I No 12 A Bekasi . Telp 081310300364
Christe Jewelry
Jl. Pulau Matahari X Blok A8/30 , Taman Permata Buana , JAKBAR . Telp 021 33990603 / HP 08161617443
A & R Jewellery
Jl.Siaga I no 17B Pejaten Barat , Jakarta 12510 . Telp 021 7971148
Acessories By Fiya Trissia
Jl.Kemang I/72 No B3 Jak Sel . Telp 021 7180831/ 7183364